Tak terasa tahun 2006 akan segera berlalu dan perkembangan teknologi memang tiada henti, ini tentu sudah Anda sadari. Terlebih jika Anda termasuk pengamat teknologi terbaru. Dan masih banyak yang akan segera hadir dalam waktu dekat di tahun 2007. Cukup tepat, jika dikatakan kita akan menyongsong sebuah era baru berkomputer.Tidak selamanya perluncuran teknologi baru mengikuti penanggalan kalender. Tidak mengenal waktu, maka dapat saja timbul gelombang baru pengembangan teknologi terbaru. Seperti kali ini, yang mulai dirasakan sejak pertengahan tahun 2006 ini.
Perkembangan teknologi apa saja yang sangat dirasakan di pertengahan tahun ini? Kesempatan kali ini, lebih membahas pada perkembangan teknologi hardware. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, kali ini bisa dikatakan hampir dirasakan lebih menyeluruh. Tidak hanya pengembangan processor semata, graphic controller juga akan mengalami sebuah revolusi yang hebat dalam waktu dekat. Dimulainya penggunaan Physics oleh para game developer, mendorong ke pengembangan hardware pendukung Physics.
Tentunya tidak hanya itu. Secara tidak langsung pengembangan hardware tentunya juga akan memicu pengembangan pada aplikasi dan bahkan operating system. Meskipun keduanya bisa dikatakan saling terkait. Akan sedikit sulit menentukan mana pemicunya. Layaknya menentukan siapa yang lebih dulu, ayam atau telur? Berikut ini, akan kami sajikan beberapa revolusi teknologi yang bermunculan pada pertengahan tahun 2006 ini. Ada baiknya Anda mengikuti info ini. Setidaknya dapat mengantisipasi investasi pembelian pada hardware sesuai dengan perkembangan pada masa mendatang. Atau jika Anda penikmat teknologi terbaru, dapat dijadikan sebagai panduan daftar belanja Anda berikutnya.
CPUMasih dengan batasan yang sama, processor yang akan dibahas di sini, lebih focus untuk processor x86. Atau dengan kata lain, processor untuk PC desktop ataupun notebook. Selain jumlahnya yang tentu saja jauh lebih besar, kami pun beranggapan ini lebih menarik untuk dibahas untuk kebanyakan pembaca.
Berbeda dengan sebelumnya, pertarungan dua raksasa yang awalnya hanya adu performa dan clock. Kemudian dilanjutkan dengan tren proses komputasi 64-bit. Apa yang menjadi tren persaingan keduanya kali ini?
AMDSebetulnya memang bukan lagi teknologi baru. AMD dengan socket barunya AM2 untuk processor desktop dan socket-socket baru AMD lainnya sudah kita ketahui beberapa bulan yang lalu.
Beberapa informasi memperkirakan hadirnya CPU AMD berbasis proses produksi 65 nm, K8L CPU ini akan hadir tahun 2007 mendatang. Tambahan integer dan floating point tentu saja akan tersedia. Selain kemungkinan disertakannya instruksi khusus SSE4 yang akan diperkenalkan terlebih dulu oleh Conroe.
Bertambahnya latency karena peralihan DDR dan DDR2 menjadi perhatian AMD. Berbekal teknologi Z-RAM, yang akan meningkatkan cache hinggal lima kali lipat, memanfaatkan penggunaan on-chip cache dengan tingkat densitas yang lebih tinggi.
Spekulasi lain memperkirakan AMD akan melakukan terobosan Anti-Hyper-Threading.
Teknologi Baru, Sebelum Tahun BaruSebuah fasilitas yang tentu saja kebalikan dari Hyper-Threading. Alih-alih menjadikan satu core menjadi dua virtual processor, AMD akan mencoba menggabungkan sebuah multi-core, dan memperlakukan layaknya gabungan sebuah core tunggal.
Apa tujuannya? Diharapkan langkah ini akan lebih meningkatkan proses komputasi aplikasi single-threaded, yang memang tidak dapat memanfaatkan keuntungan dari multi core.
IntelDari Intel akan diramaikan dengan kehadiran Conroe. Sebuah core processor, hasil pengembangan tim pengembang Intel yang sebelumnya mendesain Banias, sebuah core processor mobile terdahulu. Dengan karakteristik Banias yang bekerja dengan minimnya suhu panas yang dilepaskan dan kebutuhan catuan daya yang rendah menjadikan awal yang cukup menjanjikan untuk Intel. Beberapa chipset motherboard, sudah menyatakan dukungannya untuk core ini. Untuk kinerja sebenarnya, kita tunggu peluncurannya yang dijadwalkan akhir Juli 2006 ini.
Belajar dari pengalaman terdahulu, Intel juga mengadakan perubahan yang lebih baik pada generasi processor terbarunya. Dan meninggalkan image peningkatan performa yang selalui diikuti dengan peningkatan konsumsi daya dan panas yang dilepaskan saat beroperasi. Hal yang masih sangat kental terasa bahkan sampai processor Pentium 4. Dan pada New Core Microarchitecture, Intel akan mempertimbangkan peningkatan rasio antara peningkatan performa dan power consumption.
Graphic ControllerBerbicara mengenai GPU (Graphics Processor Unit) menurut versi nVIDIA, atau VPU (Visual Processing Unit) oleh ATi, memang dua produsen ini yang merajai. Setelah keduanya mencoba menawarkan solusi load balancing dengan SLI (Scalable Link Interface) dan CrossFire. Sebelum akhirnya nVIDIA mencoba pendekatan baru pada seri GeForce 7950 GX2. Dual processor pada sebuah video card. Selain mencoba menghasilkan performa yang lebih baik sebagai single video card, solusi semacam ini akan memungkinkan nVIDIA mewujudkan quad GPU dalam sebuah sistem PC.
Untuk kedudukan sekarang, GeForce 7950 GX2 diakui memiliki keunggulan dibandingkan ATi Radeon X1900 XTX untuk urusan kinerja. Wajar, mengingat GeForce 7950 GX2 yang mengaplikasikan dual GPU di dalam satu video card.
Keduanya memang unik dan saling mengejar dari waktu ke waktu. Tampuk kepemimpinan memang tidak selamanya akan dimiliki nVIDIA. Begitu pun juga ATi.
Mulai beredar berita akan hadirnya GPU dari nVIDIA G80 yang mulai masuk dalam taraf pengembangan. Produk yang dijadwalkan akan hadir pada kuartal terakhir 2006, dengan keunggulan utama dukungan API DirectX terbaru (DirectX 10 mendatang). Untuk spesifikasi memang belum dapat dikonfirmasikan. Anda pencinta game, video card terbaru, terlebih pengguna fanatic nVIDIA juga harus bersabar. Karena GPU ini masih dalam tahap pengembangan pada revisi A0. Di mana biasanya nVIDIA baru mulai memasarkan produknya paling cepat pada revisi A2. Dan ini akan memakan waktu hingga 10 minggu bahkan lebih.
Semakin menyatunya PC di berbagai lingkungan keseharian, membuatnya makin memperhatikan fungsi tambahan. Konvergensi VGA dengan perangkat home theater, membuatnya memberikan beberapa fungsi tambahan. Ketersediaan interface HDMI (High-Defi nition Multimedia Interface) adalah salah satunya. Kebutuhan HD (High-Definition) dengan spesifikasi resolusi hingga 1920x1080, progressive scan mendorong munculnya interface video terhangat ini.
Dalam waktu dekat, interface ini akan menjadi layaknya sebuah syarat wajib VGA terkini. Sesuatu yang tidak dapat dipenuhi interface video terdahulu pada VGA. Seperti S-video maupun component. Bahkan interface ini juga mulai terlihat pada motherboard dengan graphic controller terintegrasi.
PhysicsBelakangan ini tentunya sudah mendengar hingar bingar diperkenalkannya PhysX. Salah satu chip hardware dari Ageia yang dikhususkan untuk komputasi Physics.
Diproduksi sebagai bentuk card dengan interface PCI, oleh dua produsen yaitu ASUS dan BFG. Secara sepintas, ini akan mengingatkan pada penggunaan graphic accelerator pada era terdahulu. Namun, hal ini tidak sepenuhnya tepat. Jika dahulu, tugas graphic accelerator lebih pada rendering, PhysX card lebih difokuskan untuk mengolah komputasi Physics semata. Seperti pergerakan pecahan material, gerakan gelombang cairan (air, darah, dan benda cair lain), efek gravitasi ketika sebuah object bergerak, dan seterusnya.
CPU tetap melakukan komputasi AI pada game. Sementara video card akan fokus pada rendering, di mana pada game belakangan ini, dengan tampilan yang semakin realistis membuatnya sudah bekerja cukup berat.
Penggunaan PhysX card memang digunakan oleh engine Physix Ageia. Sedangkan engine Physix Havox mempunyai pendekatan yang berbeda. Untuk konfi gurasi dual VGA, Havox akan membebani video card kedua untuk tugas komputasi Physics. Terlebih dahulu diadopsi oleh nVIDIA dengan konfi gurasi SLI. Baru belakangan ATI pun juga menyetujuinya untuk diterapkan pada dual VGA dengan CrossFire. Optical DriveSeperti yang sudah diduga sebelumnya, “pertikaian” antara kedua format Blu-ray dan HD DVD akan segera masuk ke area consumer electronic. Pertarungan yang lebih sengit akan dirasakan para pengguna game console.
PlayStation 3 menjadi perwakilan Blu-ray. Sedangkan, HD DVD oleh banyak pengamat diperkirakan akan menjadi andalan Xbox 360. Sangat wajar, mengingat Microsoft juga menjadi salah satu pendukung format ini. Walaupun tidak untuk versi awalnya, kemungkinan Xbox revisi berikutnya akan mengadopsi format ini. Skenario menyediakan drive HD DVD eksternal untuk Xbox juga diramalkan. Dengan demikan, pengguna diberikan kebebasan untuk memilih. Meskipun agak sedikit tidak lazim untuk sebuah game console, yang menyediakan sebuah aksesoris drive eksternal yang bersifat optional.
Di sisi buruknya, hal ini sekaligus memastikan makin mantapnya masing-masing kubu, antara Blu-ray dan HD DVD. Dengan kata lain memperkecil kemungkinan kedua format ini akan dapat ditemukan bersatu dengan akur, pada sebuah perangkat. Seperti yang terjadi (akhirnya) pada format DVD + dan -. Untuk sementara, sebaiknya lupakan harapan akan tersedia sebuah perangkat combo untuk media Blu-ray dan HD DVD.
MicrosoftOperating system Linux memang menggebrak dunia. Tampilan cantik Mac OS X memang begitu menggoda. Namun perlu diakui, penggunaan operating system dari Microsoft memang masih mendominasi untuk sementara. Kedatangan Windows Vista pun dinanti banyak kalangan. Penggunaan Aero juga menjadi pembicaraan tersendiri untuk kalangan penikmat GUI. Dan secara tidak langsung, ini juga yang memicu berkembangnya teknologi pada perangkat PC. Sekaligus bisa menjadi salah satu penengah di pertikaian antara dua kubu.
Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, Physics adalah sesuatu tren baru untuk memastikan tampilan yang lebih realistis. Microsoft tentunya juga menyadari hal ini. Pengembangan application programming interface (API) baru untuk Physics diperkirakan dengan nama DirectPhysics.
Sesuai dengan namanya, tentunya ini nantinya akan menjadi bagian dari API library andalan Microsoft, yaitu DirectX. Diperkirakan DirectX 10 mendatang akan mulai dapat dinikmati pada tahun 2007 yang akan datang. Meski untuk ketersediaan DirectPhysics di dalamnya belum terkonfi rmasi. Karena kabar pengembangan DirectPhysics sendiri baru tersiar pada Juni yang lalu.
Dari pengembangan API DirectX dengan ditambah DirectPhysics ini, kita dapat secara tidak langsung mengambil kesimpulan arah pengembangan physics. Seperti yang kita ketahui, untuk sementara physics untuk sementara dikuasai oleh dua kubu. Ageia dengan hardware khusus PhysX. Dan kubu kedua adalah engine Havok FX yang melakukan proses komputasi Physics pada graphic controller. Atau skenario paling ideal adalah, keduanya sepakat menggabung sebuah API gabungan kedua kubu tersebut.
Memang tidak semuanya akan tersedia di pasar sebelum tahun baru untuk dapat dinikmati oleh penggunanya. Namun, sebagian besar di antaranya dapat mulai tersedia sebelum tahun baru. Dan semuanya menjanjikan proses yang lebih cepat, tampilan yang lebih realistis dan indah. Tinggal menyiapkan kocek atau tabungan Anda, untuk dapat menikmati teknologi tersebut, pada saatnya tiba.
Perkembangan teknologi komputer terbaru sepanjang tahun 2006
Metode pemrograman, dan bahasa pemrograman yang digunakan dari tahun ke tahun
Tahun 1951-1955
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Komputer dengan tabung vakum
Memory delay-line Mercury.
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Bahasa Assembly
Konsep dasar yang digunakan adalah subprogram dan struktur data
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
Menggunakan compiler ekspresi secara eksperimental
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Core memory
Transistor sebagai solusi terbaru dari perkembangan hardware
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Cikal bakal teknologi compiler
Sudah menggunakan optimalisasi kode
Menggunakan grammar BNF
List processing
Interpreter sederhana
Storage yang digunakan lebih compact dan dinamis
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
FOLTRAN, COBOL, ALGOL, LISP.
Tahun 1961-1965
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Arsitektur komponen yang mulai saling kompatibel satu sama lain.
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Kompiler yang lebih maju dengan metode syntax-directed
Sistem Operasi komputer yang mengarah pada multiprogramming
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
JOVIAL, APL, COBOL, ALGOL, SNOBOL
Tahun 1966-1970
Pesatnya kecepatan dan makin compact ukuran yang digunakan
Harga komputer menjadi semakin murah
Muculnya mini komputer
Mulai digunakan IC (Integrated Circuit)
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Mulai menggunakan time sharing
Optimalisasi pada kemampuan compiler
Cara penulisan yang digunakan adalah sistem translator
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
APL, FORTRAN, COBOL, SIMULA, ALGOL, SNOBOL
Tahun 1971-1975
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Komputer semakin kecil bentuknya
Massa sistem penyimpanan yang semakin kecil
Penggunaan memori semakin meningkat dikarenakan ditemukannya semikonduktor
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Program verification
Dasar-dasar pemrograman terstruktur
Dipisahkannya software engineering sebagai disiplin ilmu tersendiri
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
Pascal, COBOL, PL/I, C, Scheme, Prolog
Tahun 1976-1980
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Komputer mikro mulai dipasarkan secara komersial
Semakin besarnya volume penyimpanan
Pengembangan komputer yang terdistribusi
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Data Abstrak
Pemrograman real time
Embedded software
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
Smaltalk, Ada, FORTRAN, 77, ML.
Tahun 1981-1985
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Personal Komputer bukan menjadi barang langka
Dikembangkan workstation
Local Area Network
ARPANET
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Object Oriented Programming
Perkembangan editor yang mengarah pada syntax-directed
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
Turbo Pascal, Smaltalk, Ada, Postscrip
Tahun 1986-1990
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Komputer menjadi semakin compact
workstation
Jaringan komputer lintas global
Internet
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Pengembangan client/server computing
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
FORTRAN, C++, SM.
Tahun 1991-1995
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Pengembangan komputer ke arah multimedia
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Open system
Kerangka kerja dengan lingkungan dan kecepatan tinggi
Perkembangan Bahasa pemrograman yang digunakan :
Ada, PERL, JAVA, Lotus, foxpro
Tahun 1996-sekarang
Perkembangan Hardware yang digunakan :
Komputer jinjing (notebook)
Prosesor dengan kemampuan ganda
Perkembangan Metode pemrograman yang digunakan :
Era open source
Teknologi wireless
Mutliplatform
Frame work
JAVA, C++, Lotus domino, foxpro selengkapnya »»
Perkembangan Software E-learning di Indonesia
Pengembangan software e-learning di Indonesia saat ini tampak semakin banyak dilakukan baik oleh institusi-institusi pendidikan untuk kepentingan intern proses belajar-mengajarnya, maupun oleh para vendor profesional untuk kepentingan komersial.
Di bidang pendidikan semakin banyak perguruan tinggi negeri dan swasta di Indonesia mulai mengembangkan dan mengimplementasikan e-learning untuk melengkapi pola pembelajaran konvensional yang ada. Pengembangan pada umumnya dilakukan dengan menjalin kerjasama dengan pihak ketiga sebagai implementator, integrator dan penyedia layanan komunikasi. SDM intern di institusi tersebut lebih memfokuskan pada pengembangan content atau materi pembelajaran yang akan disampaikan melalui e-learning tersebut.
Salah satu contoh perkembangan e-learning di bidang pendidikan seperti dilansir Detikinet (21/11/2005) :
Institut Teknologi Bandung (ITB) bersama dengan 20 puluh universitas dari 11 negara di Asis yang tergabung di proyek School of Internet (SoI) Asia, meluncurkan platform Distance Learning atau pembelajaran jarak jauh generasi terbaru, yang pertama di dunia menggunakan teknologi multicast IPv6. Distance Learning dilaksanakan melalui perkuliahan, seminar, workshops, dan event khusus, baik secara real-time (langsung), maupun secara archived (terekam). Universitas-universitas yang jadi anggota, saling berbagi pengetahuan dan tenaga pengajar untuk keperluan mahasiswa-mahasiswa di 20 universitas ini
Untuk kepentingan komersial, semakin banyak pengembang software di Indonesia yang mengembangkan produk-produk software pembelajaran interaktif yang dapat mendukung e-learning. Beberapa produk yang ada di pasaran dikembangkan dengan konsep yang beragam. Beberapa produk dikembangkan dengan mengacu pada kurikulum pendidikan formal yang berlaku sehingga produk tersebut diharapkan dapat diterapkan dan dimanfaatkan di institusi pendidikan formal mulai dari pendidikan dasar hingga pendidikan tinggi. Pengembang lain memilih mengembangkan produk pembelajaran dengan materi yang bersifat lebih umum.
Beberapa contoh produk software pembelajaran di Indonesia :
• Pesona Fisika dan Pesona Matematika untuk SMP, SMA dari Kuantum Inti Dinamika
• Belajar Matematika Bersama Mr.Sicerdas untuk SD-SMP-SMA dari Wahana Komputer
• Software EduGames Maximize Studio untuk tingkat SD
• Software Anak Cerdas dari Akal Interaktif
• Software Tutorial Komputer dari BambooMedia, dll
Di bidang opernsource, terdapat pula penyedia content e-learning yang saat ini semakin berkembang dan semakin banyak dimanfaatkan yaitu IlmuKomputer.com. Situs e-learning nirlaba ini dikembangkan secara opensource, sehingga pembelajar dapat mengakses dan mendownload material-material tutorial seputar dunia komputer secara gratis.
VIII. Perkembangan Selanjutnya
Untuk masa mendatang, perkembangan e-learning di Indonesia diyakini akan semakin pesat. Terlebih dengan kondisi perekonimian masyarakat yang semakin terpuruk karena dampak kenaikan BBM dan tingkat inflasi yang sedemikian tinggi.
E-learning akan semakin banyak diimplementasikan di universitas-universitas di tanah air. Di sektor korporat, diawali dari perusahaan-perusahaan besar PMA maupun PMDN akan mulai menerapkan kebijakan distance-learning atau pembelajaran jarak jauh untuk pelatihan bagi para eksekutif dan karyawannya, untuk memangkas biaya overhead pelatihan yang tinggi.
Meningkatnya kebutuhan implementasi dan resource e-learning, akan semakin menarik dan mendorong pengembang-pengembang lokal untuk menekuni bidang ini. Produk-produk software pendukung e-learning baik pengembangan content maupun software pengelola e-learning (LMS) akan semakin bermunculan, demikian juga perusahaan yang menyediakan jasa implementator.
Bagaimana perkembangan di dunia, dari hasil riset dapat diketahui gambaran pertumbuhan implementasi e-learning di dunia menurut IDC (International Data Corporation) : total pasar untuk pelatihan di sektor korporat sebesar US$66 miliar, dan rata-rata akan meningkat 5% per tahun. Termasuk di dalamnya pasar pelatihan korporat dengan basis on-line web training akan meningkat dari $2 miliar di tahun 2003 ke $11.5 miliar di tahun 2005.
Kemudian untuk sisi teknologi, software-software e-learning akan dikembangkan mengarah ke konsep Rapid-Development, yaitu pengembangan materi yang mudah dan cepat. Berbagai fitur dan fasilitas yang interaktif dan lengkap akan mempermudah dan mempercepat kita dalam mendesain, menyusun dan mengembangkan berbagai materi pembelajaran untuk mendukung e-learning.
Resetter Canon iP 1200, 1300, 1600, 1800, 1880, 2200, 2500
Bagi yang memerlukan Resetter Canon iP 1200, 1300, 1600, 1800, 1880, 2200, 2500, setelah berpetualang saya menemukan sebuah software yang saya dapat dari web orang rusia yang bisa digunakan lebih dari satu macam jenis printer teritama type canon iP.Disamping bisa mereset banyak jenis printer software ini juga mendukung:
reset Ink CounterReset Waste Ink CounterPrint Head CleaningCleaningDry [...]
Bagi yang memerlukan Resetter Canon iP 1200, 1300, 1600, 1800, 1880, 2200, 2500, setelah berpetualang saya menemukan sebuah software yang saya dapat dari web orang rusia yang bisa digunakan lebih dari satu macam jenis printer teritama type canon iP.
Disamping bisa mereset banyak jenis printer software ini juga mendukung:
reset Ink Counter
Reset Waste Ink Counter
Print Head Cleaning
Cleaning
Dry Level
Change Model
EEPROM Operation
dan Print Head Test
Cara pengoprasiannya pun lumayan mudah, tinggal jalankan tanpa perlu mengisntal, kalau printer anda terdeteksi langsung tertampil, tinggal lakukan operasi yang diperlukan.
Download:
Resetter Canon Type iP
iP-tool (184 KB)
Download
RestoreEEPROM Printer Canon iP6210D, iP6220D, MP150, MP170, MP450, iP2200, iP1600
Bagi yang bermasalah dengan Printer Canon iP6210D, iP6220D, MP150, MP170, MP450, iP2200, iP1600. Mungkin software berikut ini bisa dicoba untuk mengatasinya.
Penghitung (kalkulator) alamat IP, Sub Net
Banyak dijumpai orang yang masih kebingungan dalam menghitung dan menentuka alamat IP maopun subnet yang tepat. Memang kalu tak terbiasa membangun sebuah jaringan baik lan atapun wan kegiatan ini lumayan memusingkan juga. Namun bagi yang kerjaanya tiap hari cuma mendesain menentukan dan menetapkan alamat IP tersebut bisa jadi dah gak jadi masalah.
Namun bagi pemula atau yang tak terbiasa dengan pekerjaan ini butuh waktu tuk mempelajari bahkan menghapalkan dari jenis-jenis kelas sampai penentuan subnet yang lumayan njlimet.
Sebenarnya ada cara paling praktis untuk keperluan ini, yakni dengan membeli kalkulator yang dirancang khusus untuk menghitung alamat IP. Namun beli barang pasti butuh modal, kalo untuk pemakaian rutin misalnya untuk menunjang profesi mungkin bisa dan tak memberatkan. Namun kalau hanya dipakai sekali saja saya kira juga tak ekonomis malah.
Berikut ini saya berikan alternatif lain, walau banyak sekali namun saya hanya memberikan beberapa contoh saja.1. Menggunakan layanan dari sebuah situsAda beberapa situs web yang memberikan service atau layanan secara gratis untuk keperluan perhitungan alamat ip dan subnetnya. seperti http://www.subnet-calculator.com/ situs ini menyediakan layanan untuk menghitung alamat ip subnet.
Cara kerjanya juga sangat mudah, Kita tinggal tentukan kelas networknya, setelah itu baru tentukan alamat ip-nya. settingan yang lainnya adalah subnet mask, subnet bits, maximum subnet, mask bit, host per subnet. Dimana setiap salah satu dari pilihan kita atur/setting maka pilihan lain yang bersesuaian dan berkaitan akan berubah sesuai aturan.2. Menggunakan software gratisanselain situs penyedia layanan, banyak juga software-software yang bisa kita manfaatkan untuk keperuan ini. Dan tentunya gratis. Sebagi contoh saya berikuan contoh software tersebut adalah Advanced IP Address Calculator. Software ini adalah software berlisensi freeware jadi anda bisa download dan gunakan secara bebas. Fungsinya juga lumayan kumplit dan mudah juga dalam pengoprasiannya.
Bila ingin mencoba bisa anda download di sini.
Tips & Trik Desain Web
Membuat link tanpa garis bawah
Anda tidak suka dengan garis bawah yang terdapat pada link ? Di bawah ini trik yang
bisa Anda gunakan untuk menghilangkan garis bawah tersebut
Trik tersebut dapat digunakan pada MS Internet Explorer dan Netscape Navigator
4.0 atau lebih.
Download dari website tanpa menggunakan FTP
Apakah Anda mempunyai web site dan ingin membagikan software dari web site
Anda ? Tapi Anda tidak mempunyai akses ke server FTP. Jangan bingung ! Anda
tetap bisa melakukannya walaupun tanpa FTP. Caranya : gunakan link yang
mengarah pada file download.
Download file DI SINI
Langkah-langkah Dalam Pembuatan Web Site
Setelah Anda membuat desain-nya maka yang harus segera Anda lakukan adalah
mendaftarkan pada salah satu free web server untuk menempatkan desain kita.
Untuk itu Anda bisa memilih pada salah satu free web server yang ada yang
alamatnya terletak di bawah ini.
Terdapat dua macam free web server yaitu yang mengijinkan untuk akses ke
direktori cgi-bin dan free web server yang tidak mengijinkan akses ke direktori
tersebut. Dengan akses ke cgi-bin maka kita bisa menempatkan script kita sendiri.
Misalnya script untuk buku tamu, mailing list, counter, dll. Dengan script yang dibuat
sendiri maka Anda bisa membuat buku tamu tanpa perlu dijejali dengan iklan.
Tapi sebelum melakukan upload (mengirim file ke server) Anda bisa melengkapi web
site Anda dengan :
Buku Tamu
Sehingga para netter yang mampir ke situs Anda dapat meninggalkan pesan, kritik
atau sekedar komentar mengenai web Anda.
Counter
Dengan counter Anda bisa mengetahui berapa orang yang telah berkunjung ke situs
Anda.
Mailing List
Kalau situs Anda dirasa berbobot Anda bisa melengkapi dengan mailing list.
Sehingga orang yang terdaftar pada mailing list situs Anda akan mengetahui
(misalnya) kapan situs tersebut di update.
Proses Menua
Semua orang pasti mengalami proses penuaan. Dengan memahami apa yang lazim terjadi, kita dapat mengantisipasi dan menghadapinya dengan lebih baik.
Sebagai anak dengan orang tua yang berusia lanjut, sekaligus sebagai individu yang sedang menjalani proses penuaan, rasanya kita semua sepakat bahwa kita ingin menua dengan sehat (healthy aging). Berharap tetap dalam keadaan sehat lahir batin, mampu tetap berkegiatan, mandiri menjalankan fungsi dan mengoptimalkan potensi diri, berapa pun usia kita. Dengan harapan itu, ada baiknya kita mengenali apa yang lazim dialami sejalan dengan proses menua. Satu, supaya kita tidak terkaget-kaget dengan proses yang berlangsung. Dua, agar kita antisipatif melakukan upaya-upaya yang perlu dilakukan berkenaan dengan perubahan yang terjadi.
Proses menua konon terjadi di tataran sel maupun organ tubuh. Perubahan fisik ini mempengaruhi fungsi, tampilan dan pengalaman menua itu sendiri. Lazimnya, perubahan fisik berdampingan dengan perubahan psikologis, sosial dan spiritual.
Berbagai sumber sama-sama mencatat bahwa proses menua terjadi dalam berbagai organ dan sistem tubuh. Perubahan kondisi dan fungsi biasa terjadi pada organ mata, telinga, mulut, hidung, tulang, sendi, otot, otak dan sistem syaraf, jantung dan pembuluh darah, paru-paru, ginjal, saluran kencing dan organ reproduktif. Lebih lanjut, penuaan juga berlangsung dalam sistem pencernaan, endokrin dan imunitas.
Secara sosial dan spiritual, individu menua juga mengalami beberapa perubahan. Memasuki usia reproduksi aktif, kebanyakan individu mulai menjalani relasi dengan individu lain. Beberapa memilih menikah, berkeluarga dan memiliki anak sementara beberapa memilih melajang dan bahkan mengalami perceraian. Sejalan dengan pertambahan pengetahuan, ketrampilan dan pengalaman, individu-individu meniti karir gemilang. Banyak kawan memiliki keluarga damai sejahtera. Namun, banyak teman juga yang kesepian, stres dan depresi. Beberapa lainnya dalam keadaan bahagia dikitari kawan, tetangga, keluarga, saudara yang menyenangkan dan saling mendukung.
Tidak sedikit juga juga yang adem ayem, hidup baik dengan kehidupannya yang biasa-biasa saja’. Ada yang makin taat beribadah. Ada yang makin sadar tentang kekuatan yang “Maha”, serta ada yang makin peduli atau justru tidak peduli dengan sesamanya.
Dengan beragam kondisi itu, nyatalah bahwa tiap individu berkembang, menua dengan proses yang unik satu sama lain. Tidak ada template atau formula tetap perkembangan tiap kehidupan. Menjalani hidup merupakan keputusan atas rangkaian-rangkaian pilihan dan ketetapan kodrati. Karenanya, mari kita kenali, coba nikmati dan lakukan upaya-upaya menata hidup yang baik.
Mulailah bergaya hidup sehat sejak sekarang, dengan:
Menjaga asupan makanan minuman dalam gizi berimbang. Intinya, asupan yang berlebih atau terlalu sedikit tidak baik.
Lebih baik minum air putih minimal delapan gelas sehari daripada mengkonsumsi minuman berwarna” seperti kopi, teh, sirup, dan soda yang berlebihan.
Semakin kita cinta merokok atau terus dikitari perokok aktif, semakin berisiko kita terhadap berbagai penyakit seperti jantung dan kanker.
Semakin banyak mengkonsumsi alkohol, lagi-lagi kita menambah faktor risiko berbagai penyakit.
Meski tidak mudah, kita perlu terus berolah raga minimal 30 menit sehari, tiga kali seminggu.
Berhati-hati saat berkegiatan atau di jalan, misalnya dengan memegang pegangan tangga, menggunakan sabuk pengaman di kendaraan, tidak berlari-lari di tangga, memakai sepatu/sandal yang aman’ dan nyaman.
Berperilaku seksual yang tidak beresiko, misalnya tetap setia dengan pasangan, dan menggunakan kondom bila melakukan perilaku seksual berisiko.
Luangkan waktu dan nikmati istirahat minimal enam jam sehari.
Jangan memanjakan stres. Lebih baik manjakan diri untuk beristirahat dan menenangkan pikiran. Hidup terlalu mahal dan sia-sia untuk diisi stres.
Memperhatikan dan menjaga kesehatan tubuh, dengan:
Rajin-rajin belajar’ tentang kesehatan melalui kepustakaan, internet atau ngobrol kiri kanan. Bila mampu, berkonsultasilah dengan dokter secara berkala, misalnya tiga bulan sekali. Selain konsultasi, tes-tes dasar fungsi tubuh dapat dilakukan oleh dokter umum/dokter keluarga.
Kenali apa yang terjadi dengan tubuh kita. Rasa lelah, tidak nyaman, pusing, tegang otot, misalnya, jangan ditolak. Sinyal kecil dari tubuh itu sesungguhnya cara tubuh protes’ dan memberitahukan kita ada sesuatu yang tidak benar’ berlangsung dalam tubuh kita.
Dokumentasikan hasil tes, resep obat, penyakit, keluhan-keluhan tubuh yang kita rasakan dengan baik.
Bila mampu, lakukan vaksin flu, pnemucoccal pneumonia (di Amerika Serikat) dan tetanus bagi lansia.
Bila mampu atau merasa memiliki risiko tinggi terhadap penyakit-penyakit tertentu, lakukan tes laboratorium, deteksi dini secara berkala, misalnya:
Tes tekanan darah – Setahun sekali bagi semua. Tatalaksana dilakukan bila diperlukan
Tes darah untuk uji kadar gula darah – Setiap tiga tahun bagi yang tidak berisiko, setahun sekali bagi mereka yang pernah teridentifikasi berkadar tinggi.
Pap smear (deteksi dini kanker leher rahmi) – Setahun sekali bagi mereka yang aktif secara seksual ataupun berisiko tinggi.
Periksa payudara sendiri – Setiap bulan sejak hari menstruasi terakhir.
Mamografi (deteksi dini kanker payudara) – Setahun sekali bagi mereka yang berisiko tinggi atau berusia di atas 50 tahun.
Tes untuk deteksi dini kanker prostat – Bagi mereka yang merasakan gejala atau mulai dari usia 40 tahun. Dapat berupa pemeriksaan colok dubur atau melalui kadar PSA di darah.
Tes darah untuk uji adanya HIV – Setahun sekali bagi mereka yang berisiko tinggi.
Pengamatan kulit (deteksi dini kanker kulit) dan mulut – Setahun sekali pemeriksaan tubuh lengkap oleh dokter dan dokter gigi bagi mereka yang berisiko tinggi (merokok untuk risiko kanker mulut).
Tes kemampuan mental (deteksi dini demensia, delirium) – Setahun sekali mulai dari usia 50 tahun.
Tes darah untuk uji kadar hormon tiroid) – Setahun sekali mulai dari usia 65 tahun. Beberapa ahli merekomendasikan untuk perempuan.
Selain itu, hal-hal berikut ini juga potensial manjur membuat hidup kita sehat batin.
Terus bercita-cita sambil tetap realistis melihat kemampuan diri dan kondisi sekitar.
Tetap hidup hemat, menabung sambil berinvestasi yang tepat.
Tetap peduli dan menata relasi baik dengan sesama dan lingkungan sekitar.
Mengurangi pikiran-pikiran dan niat jahat.
Sumber: Beers, Mark H (2006) Manual of Health and Aging. New York: Ballantine Books.